Senin, 28 Desember 2009

Kuliner di daerah Bogor

Bogor dikenal sebagai Kota Hujan, tetapi juga dikenal dengan berbagai macam jenis makanan dan jajanan yang bisa mengenyangkan perut. Lanjutan dari libur panjang di Indonesia, pas Natalan, setelah menghadiri resepsi Indra dan Astrid, akhirnya gue, Ardi&Maya serta Bowo, melancong ke dua tempat untuk mencoba tiga jenis jajanan yang ada di Bogor ini.

Lasagna Gulung dan Macaroni Panggang



Pemberhentian pertama adalah di Jl. Salak 24, tempat dimana Lasagna Gulung dan Macaroni Panggang itu berada. Letak dua jenis jajanan ini berdekatan karena masih satu grup kata staff di sana.

Gue sendiri memesan Lasagna Gulung Beef dan Tuna serta Macaroni Panggang ukuran medium untuk dibawa pulang.
Lasagna Gulung isi Tuna rasanya enak, dibungkus dengan kulit pasta, isinya adalah daging tuna cincang, plus ditambah saus tomat untuk pasta, ditambah jagung manis di dalamnya. Ukuran Lasagna ini cukup untuk 2-3 orang.
Sedangkan untuk Lasagna Gulung Beef isinya selain daging sapi (smoke beef) sendiri, ditambahkan sayuran, keju, telur dan mayonaise.



Lalu Macaroni Panggangnya nih. Rasanya sama seperti macaroni yang lainnya, isinya ya pasti macaroni itu sendiri, ditambahkan juga daging sapi cincang dan juga potongan bawang bombay. Di atasnya ditambahkan taburan keju, jadi pada saat dipanggang, keju menjadi kering dan terlihat kecoklatan di atas macaroninya. Jangan lupa dihidangkannya dengan saos sambal agar rasa lebih mantap.



Untuk harga Lasagna Gulung Beef Rp58,000, sedangkan yang Tuna Rp54,000. Harga Macaroni Panggang yang ukuran medium adalah Rp45,000. Bila dibawa pulang, mereka menyediakan sajian yang masih hangat dan dibungkus dengan kotak karton yang ada celah udaranya.

Apple Pie



Nah setelah memesan untuk dibawa pulang Lasagna Gulung dan Macaroni Panggang, kita lalu menuju ke Apple Pie yang tidak jauh dari Jl. Salak no. 24 itu. Tempatnya masih di perumahan, hanya disulap jadi tempat makan.

Yang ini tidak dibawa pulang, makan di sana, karena pengen coba..hehehehe...
Pesanannya adalah apple pie yang ukuran kecil, ditambah es krim vanila dengan saus coklat, ditaburi kacang mete dan ditambah sedikit rum. Ternyata pas datang, ukurannya tidak sekecil yang gue bayangkan, lumayan kenyang juga lihat porsi yang datang. Rasa apple pie sendiri enak, cukup lembut, tetapi yang anehnya rasa selainya seperti rasa nanas, jadi beda sama apple pie yang ada. Apa mungkin divariasikan seperti ini yah rasanya? Tapi ngga masalah, rasa enak, cukup lembut pie-nya dan ditambah es krim vanila plus rum, rasanya benar-benar mantap di lidah dan kenyang di perut...hehehehehe....



Untuk harga paket apple pie dengan es krim dan rum adalah Rp23,000 plus ditambah lemon tea sekitar Rp9,000an kalau ngga salah. Jadi untuk hidangan penutup sebelum kembali ke Jakarta, apple pie ini cukup mewakili desert dari Bogor.

So, kalau ke Bogor, silakan mencoba jajanan di atas, walaupun masih banyak lagi jajanan yang ada di kota Bogor ini.

Sampai jumpa di kuliner berikutnya!!!

2 komentar:

  1. om eko, acara 'ngakak' sepanjang 30km koq ga disebut abis wisata kuliner bogor...? hehehhe...

    BalasHapus
  2. uppsss...itu termasuk dalam berita acara seharusnya :D

    BalasHapus